Cara Mudah Merawat Sepatu Kulit - Berbagi Ilmu

Berbagi Ilmu

Cara Mudah Merawat Sepatu Kulit

Bapak/Ibu yang dalam kesehariannya menggunakan sepatu berbahan dasar kulit tentu menginginkan sepatunya tetap mengkilat dan awet. Apalagi untuk seorang guru seperti saya yang hanya memiliki sepasang sepatu kulit, awet dan bisa digunakan bertahun-tahun adalah dambaan saya.

  1. Hindarkan sepatu Anda dari bersentuhan langsung dengan air baik air hujan atau genangan air apalagi dicuci. Sepatu kulit yang sering terkena air akan mudah rusak dan akan menghilangkan keindahan sepatu.
  2.  Jika sepatu kulit Anda terlanjur terkena air, maka jangan pernah mengeringkannya di bawah terik sinar matahari secara langsung. Menurut Mary Alice Malone seperti dikutip viva.com, menjemur sepatu kulit dibawah sinar matahari langsung hanya akan merusak kualitas sepatu kulit Anda. Biarkanlah sepatu Anda mengering dengan sendirinya di dalam suhu ruangan.
  3. Jika sepatu kulit Anda terkena kotoran, seperti lumpur atau tanah segeralah membersihkannya dengan kain atau sikat berbahan lembut. Jangan membiarkan kotoran tersebut menempel lama pada sepatu kulit kesayangan Anda. Kotoran yang terlalu lama menempel dan mengering akan meninggalkan noda yang akan menyebabkan sepatu Anda kusam dan susah dikembalikan seperti semula.
Sumber: www.viva.co.id
Sumber gambar : www. kaskus.co.id

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara Mudah Merawat Sepatu Kulit"

Posting Komentar