Suhu dan Pengukurannya - Berbagi Ilmu

Berbagi Ilmu

Suhu dan Pengukurannya

       
         Pengertian Suhu

Kalian tentunya pernah mandi menggunakan air hangat, bukan? Untuk mendapatkan air hangat tersebut kita mencampur air dingin dengan air panas. Ketika tangan kita menyentuh air yang dingin, maka kita mengatakan suhu air tersebut dingin. Ketika tangan kita menyentuh air yang panas maka kita katakan suhu air tersebut panas. Ukuran derajat panas dan dingin suatu benda tersebut dinyatakan dengan besaran suhu. Jadi, suhu adalah suatu besaran untuk menyatakan ukuran derajat panas atau dinginnya suatu benda.


( Dapatkan Materi Suhu dan pengukurannya dalam bentuk file Animasi Flash seperti gambar di atas! unduh di sini)

Alat Ukur Suhu

Suhu termasuk besaran pokok. Alat untuk untuk mengukur besarnya suhu suatu benda adalah termometer. Termometer yang umum digunakan adalah termometer zat cair dengan pengisi pipa kapilernya adalah raksa atau alkohol. Pertimbangan dipilihnya raksa sebagai pengisi pipa kapiler termometer adalah sebagai berikut:

raksa tidak membasahi dinding kaca,
raksa merupakan penghantar panas yang baik,
kalor jenis raksa rendah akibatnya dengan perubahan panas yang kecil cukup dapat mengubah suhunya,
jangkauan ukur raksa lebar karena titik bekunya -39 ºC dan titik didihnya 357ºC.
Pengukuran suhu yang sangat rendah biasanya menggunakan termometer alkohol. Alkohol memiliki titik beku yang sangat rendah, yaitu -114ºC. Namun demikian, termometer alkohol tidak dapat digunakan untuk mengukur suhu benda yang tinggi sebab titik didihnya hanya 78ºC.

Pada pembuatan termometer terlebih dahulu ditetapkan titik tetap atas dan titik tetap bawah. Titik tetap termometer tersebut diukur pada tekanan 1 atmosfer. Di antara kedua titik tetap tersebut dibuat skala suhu. Penetapan titik tetap bawah adalah suhu ketika es melebur dan penetapan titik tetap atas adalah suhu saat air mendidih. Berikut ini adalah penetapan titik tetap pada skala termometer.


Termometer Celcius
Titik tetap bawah diberi angka 0 dan titik tetap atas diberi angka 100
Diantara titik tetap bawah dan titik tetap atas dibagi 100 skala.

Termometer Reamur
Titik tetap bawah diberi angka 0 dan titik tetap atas diberi angka 80
Di antara titik tetap bawah dan titik tetap atas dibagi menjadi 80 skala.

Termometer Fahrenheit
Titik tetap bawah diberi angka 32 dan titik tetap atas diberi angka 212. Suhu es yang dicampur dengan garam ditetapkan sebagai 0ºF. Di antara titik tetap bawah dan titik tetap atas dibagi 180 skala.

Termometer Kelvin
Pada termometer Kelvin, titik terbawah diberi angka nol. Titik ini disebut suhu mutlak, yaitu suhu terkecil yang dimiliki benda ketika energi total partikel benda tersebut nol. Kelvin menetap-kan suhu es melebur dengan angka 273 dan suhu air mendidih dengan angka 373. Rentang titik tetap bawah dan titik tetap atas termometer Kelvin dibagi 100 skala

Dapatkan Materi Suhu dan pengukurannya dalam bentuk file Animasi Flash unduh di sini)

Konversi Suhu

Berikut ini cara mengonversi satuan suhu secara umum





Contoh 1
Suhu suatu zat menurut termometer celcius adalah 27 derajat C, maka menurut kelvin suhu itu sama dengan ...
Penyelesaian



Semua ruas dikali 100


27  = K – 273  semua ruas ditambah 273
K = 300K

Contoh 2
Pada saat es melebur, termometer X menunjukkan angka 25 dan pada saat air mendidih menunjukkan angka 75. Jika suhu air 20 0C, maka termometer X menunjukkan angka....
Penyelesaian



Semua ruas dikali 100 


20  = 2(0X    –     25) 
20  = 20X  - 50    kedua ruas ditambah 50
70 = 2 0X

0X = 35 0X


Dapatkan Materi Suhu dan pengukurannya dalam bentuk file Animasi Flash seperti gambar di atas! unduh di sini)

Unduh Materi Lainnya di sini

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Suhu dan Pengukurannya"

Posting Komentar