Sahabat Berikut ini contoh Soal Ujian Madrasah/Sekolah (UM/US) untuk siswa kelas 12 MA/SMA Mata Pelajaran Biologi T.P 2021/2022.
Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat dengan menghitamkan bulatan jawaban pada huruf a, b, c, d, atau e pada lembar jawaban yang disediakan!
Seorang siswa akan melakukan penelitian mengenai pengaruh kebersihan air dengan keberadaan capung. Dia telah mengumpulkan data yang diperluukan untuk melakukan penelitian tersebut. Hal selanjutnya yang harus ia lakuakan adalah ....
A. Merumuskan masalah C. Melakukan eksperimen E. Menguji kesimpulan
B. Menyusun hipotesis D. Menarik kesimpulan
Kelompok tumbuhan berikut yang tergolong dalam satu jenis adalah ....
A. mangga gadung, mangga golek, dan mangga kidang
B. kacang panjang, kedelai, dan kacang kapri
C. pisang, kacang tanah dan mangga gadung
D. kacang kapri, kedelai, dan kacang tanah
E. rambutan, jambu air, dan jambu biji
Perhatikan siklus kehidupan virus berikut.
(1) Menyisipkan DNA virus pada DNA sel inang, lalu mengambil alih metabolisme sel inang
(2) Menempelkan diri pada sel inang, lalu membuat lubang dan menginjeksikan DNA virus pada sel inang.
(3) Menyisipkan DNA virus pada DNA inang, lalu membentuk DNA rekombinan.
(4) Menyintesis bagian-bagian tubuh dan merakit baggian tubuh menjadi utuh
(5) Sel inang membeah, setiap sel mengandung DNA rekombinan
(6) Sel inang pecah dan keluar virion-virion yang siap menginfeksii sel baru
Secara berurutan replikasi virus yang benar adalah ....
A. (1)-(2)-(3)-(4) C. (2)-(1)-(3)-(5) E. (2)-(3)-(4)-(6)
D. (1)-(2)-(4)-(6) D. (2)-(1)-(4)-(6)
Seorang anak dibawa ke rumah sakit karena digigit ular ketika bermain di sawah. Penduduk desa geram dan memutuskan untuk membasmi ular-ular di sawah agar tidak timbul korban-korban berikutnya. Tindakan gegabah tersebut sebenarnya akan berdampk buruk terhadap ekosistem. Jika ular dibasmi hingga habis, hal yang akan terjadi pada petani adalah....
A. Ular-ular dari tempat lain akan datang ke perkampungan
B. Panen gagal karena hama tikus
C. Panen gagal karena tanah menjadi gersang
D. Pecinta binatang akan melakukan demontrai ke desa tersebut
E. Sawah terserang hama wereng
Tumbuhan tingkat tinggi memiliki kammbium yang memungkinkan pertumbuhan ke samping sehingga batang tumbuhan menjadi tebal dan kokoh. Pertumbbuhan kambium dapat digunakan oleh manusia untuk mengukur usia suatu pohon menggunakan lingkaran tahun. Penyebab timbulnya pola lingkaran tahun pada pohon adalah....
A. Setiap tahun kulit pohon baru tumbuh menutupi yang lama membentuk lapisan
B. Tingkat pertumbuhan kambium di musim kemarau dan hujan tidak sama
C. Kambium hanya tumbuh setiap 2 tahun sekali
D. Kambium tumbuh lebih pesat di musim kemarau untuk melindungi tumbuhan
E. Jaringan penyokong tumbuh lebih tebal di musim kemarau
Perhatikan gambar berikut!
Organ tersebut dilalui oleh makanan, tetapi termasuk ke dalam sistem pencernaan. Fungsi organ pada gambar dalam proses pencernaan adalah....
A. Menghasillkan empedu untuk mengemulsikan lemak
B. Menghasilkan enzim amilase untuk mengubah karbohidrat
C. Menghasilkan lipase untuk memecah lemak
D. Mengemulsikan lemak dengan lipase
E. Menghabcurkan makanan menjadi ukuran lebih kecil
Perhatikan gambar berikut!
Dalam daun, terdapat berbagai jenis jaringan dengan fugsinya masing-masing. Fungsi dari jaringan x adalah.....
A. Pelindung dari dunia luar
B. Cadangan makanan
C. Mengangkut air dan zat hara
D. Proses fotosintesis
E. Menyalurkan hasi fotosintesis
Sahabat bisa mendapatkan filenya pada tautan di bawah ini.
Silakan unduh filenya pada tautan berikut
0 Response to "Unduh Contoh Soal Ujian Madrasah/Sekolah (UM/US) untuk MA/SMA Mapel Biologi T.P 2021/2022"
Posting Komentar